Saturday, February 14, 2015

DASAR-DASAR PERBANKAN "Menghitung Jasa Giro" (lanj. bag. 2)

C. MENGHITUNG JASA GIRO


Setiap dana yang disimpan direkening giro akan memperoleh balas jasa dari bank berupa bunga. Besar kecilnya jumlah bunga/ jasa giro yang akan diterimanya dihitung dengan berbagai metode. Dalam praktik bank pada umumnya, perhitungan jasa giro dilakukan dengan dua metode :
             a. Perhitungan jasa giro dilakukan dengan menggunakan saldo terendah
             b. Perhitungan jasa giro dengan menggunakan saldo rata-rata harian
Untuk lebih jelasnya cara menghitung giro diatas akan diuraikan dengan contoh sebagai berikut :
*Transaksi yang terjadi pada rekening giro Tn. Dihan Kusumo selama bulan Mei  2011 adalah sebagai berikut :

Tanggal 01                setor tunai                                   Rp. 10.000.000
Tanggal 07                tarik dengan cek                         Rp.   2.000.000
Tanggal 10                setor tunai                                   Rp.   5.000.000
Tanggal 14                setor kliring                                 Rp. 12.000.000
Tanggal 16                tarik dengan BG                          Rp.   5.000.000
Tanggal 18                transfer keluar rek                       Rp.   3.000.000
Tanggal 23                kliring masuk                              Rp.   7.000.000
Tanggal 29                setor dengan cek bank lain         Rp.    8.000.000


Pertanyaan :
Berapa bunga bersih yang Tn. Dihan Kusumo peroleh selama bulan Mei jika bunga dihitung dari saldo terendah dan saldo rata-rata pada bulan yang bersangkutan dengan suku bunga yang berlaku 17% Pa (per tahun)? Nasabah juga dikenakan pajak 15% atas jasa giro. Buatkan juga rekening koran secara lengkap.
Jawab :
Untuk menjawab soal diatas yang pertama adalah dengan membuat rekening korannya. Dengan demikian akan terlihat saldo terendah pada bulan yang bersangkutan dan dapat pula dihitung saldo rata-ratanya.

        1. Pembuatan rekening koran

Laporan Rekening Koran
Tn. Dihan Kusumo
Per 31 Mei 2011

(dalam ribuan)

Keterangan :
a. Transaksi biasanya dibuat dengan menggunakan kode tertentu, misalnya setor tunai 01, tarik tunai 02, dst
b. Sisi debet merupakan sisi untuk pengurangan dana dan sisi kredit untuk penambahan dana
c. Setor tunai atau setor dengan cek atau setor dengan BG ajab menambah rekening nasabah (kredit)dan tarik tunai atau tarik dengan cek atau tarik dengan BG akan mengurangi rekening nasabah (debet)
d. Tarik dengan cek maksudnya menarik uang dengan menggunakan cek bank yang bersangkutan
e. Setor kliring maksudnya menyetor uang dengan menggunakan cek atau BG dari bank lain (kredit)
f. Transfer keluar artinya mengirim uang dari bank yang bersangkutan ke bank lain melalui pembebanan rekening giro nasabah di bank yang bersangkutan
g. Transfer masuk artinya adanya uang masuk dari bank lain ke bank matras dan masuk ke rekening nasabah
h. Saldo artinya sisa uang yang ada di rekening pada tanggal tertentu setelah melalui pengurangan dan penambahan
i.  Tanggal merupakan waktu kejadian transaksi

            2. Perhitungan Bunga  Dengan Menggunakan Saldo Terendah

Saldo terendah pada Mei adalah Rp 8.000.000

Maka perhitungan bunga pada Mei ini adalah :
 





     3.    perhitungan Bunga Dengan Menggunakan saldo rata-rata
 
Saldo rata-rata untuk bulan Mei adalah :
       121000000 : 8                                  = 15.125.000

Keterangan :
a. Angka 121000000 diperoleh dari penjumlahan saldo mulai dari tanggal 1 Mei sampai dengan tanggal 29
b. Sedangkan angka 8 diperoleh dari jumlah transaksi yang terjadi selama sebulan terssebut.
Maka bunga saldo rata-rata adalah sebagai berikut :

Jadi jumlah jasa giro yang diperoleh dari kedua perhitungan diatas adalah sebagai berikut :




Pilihan bagi nasabah dengan perhitungan bunga diatas yang paling menguntungkan adalah dengan saldo rata-rata, akan tetapi yang menentukan metodeperhitungan adalah bank,, bukan nasabah.

semoga dapat membantu :)











 

6 comments:

  1. Rumus anda kurang lengkap,,,bgmn jika dlm 1 hari terdapat 4 atau 5 transaksi?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Maka yang dihitung adalah trnsaksi yang terakhir yang tercatat.

      Delete
  2. Lalu bagaimana cara menghitung berdasarkan lamanya saldo mengendap?

    ReplyDelete